Persiapkan 6 Hal ini Sebelum Traveling Kamu


Kamu seorang yang suka traveling ? atau ingin liburan untuk menghilangkan lelah dan penat yang sudah menumpuk di kepala ? Traveling yang baik harus di persiapkan dengan baik juga.

Apabila tidak disiapkan dengan baik, bisa jadi traveling yang seharusnya menyenangkan malah jadi membosankan dan tidak menghilangkan penat.

Ini 6 hal yang harus kamu persiapkan sebelum traveling yang menyenangkan.

     1. Lakukan Riset Lokasi Liburan


Ini sangat penting loh, kamu bisa dapat data lokasi liburan kamu dari informasi internet atau juga dari teman-teman kamu yang pernah ke sana. Hal yang perlu kamu riset adalah mengenai cuaca, fasilitas hotel, tarif, juga hal-hal yang diperlukan lainnya.

Kamu bisa juga riset mengenai budaya dilokasi liburanmu agar tak salah bersikap yang dapat menyinggung masyarakat lokal. Riset juga mengenai tempat yang bisa kamu singgahi dekat tempat liburanmu.

     2. Persiapkan pakaian dan hal lainnya


Sudah tahu kondisi cuaca maka siapkan pakaian yang cocok untuk cuaca tersebut. Jika dilokasi liburan cuaca dingin, kamu harus persiapkan jaket atau mantel. Pokoknya sesuaikan denga kondisi cuacanya.

Sudah tahu juga mengenai tarifnya maka persiapkan isi  dompet kamu. Jangan lupa juga bawa sepatu dan sandal yang disesuaikan dengan kondisi dilokasi liburan kamu. Satu hal lagi, gadget jangan lupa untuk dibawa. Kamera, Smartphone untuk berselfie ria.

     3. Buat Jadwal Perjalanan

Ini sangat penting sekali. Jadwal perjalanan yang baik akan membuat liburan kamu lebih menyenangkan. Jadwal perjalanan ini juga membantu kamu untuk lebih menghemat anggaran liburan.

Jika kamu tidak membuatnya kemungkinan kamu akan pergi ke banyak tempat sehingga pengeluaran juga membengkak. Jadwal perjalanan juga membantu kamu mengefektifkan waktu yang kamu punya. Kamu tidak mau kan dimarahi bos kamu karena terlambat masuk kerja ?

     4. Jaga kesehatan sebelum pergi

Yang ini wajib sewajib-wajibnya. Kesehatan adalah nomor satu untuk kamu dahulukan. Liburan kamu akan menyenangkan jika tubuh kamu juga santai dan sehat. Kamu tidak mau kan seharian tidur di hotel atau penginapan karena sakit ? jadi jaga kesehatanmu.

     5. Pesan Tiket 30 hari sebelum liburan


Sebenarnya angka 30 hari itu sebuah saran saja. Jika kamu menggunakan pesawat untuk sampai ke tempat liburan, ini akan menghindarkanmu dari kehabisan tiket pesawat.

Berlaku juga untuk tiket kereta api dan tiket lainnya. Juga bisa menghindarkan kamu dari kenaikan harga jika jadwal liburan kamu bertepatan dengan liburan panjang.

     6. Cek kembali semua yang sudah kamu siapkan

Cek kembali poin 1-5 di atas. Jika sudah terpenuhi kami bisa langsung go  ke lokasi liburan kamu. Jangan sampai ada yang ketinggalan ya.

Itu lah 6 hal yang harus kamu persiapkan sebelum melakukan travelling atau liburan. Liburan yang menyenangkan butuh persiapan yang baik.
©Jelajah Saya

Post a Comment

0 Comments