Danau
Toba baru-baru ini jadi tuan rumah Kejuaraan Dunia Perahu Motor Formula atau
F1Powerboat, dan sukses besar! Peserta dan penyelenggara semua terpesona dengan
keindahan dan keramahan lokal di sana.
Kamu
juga bisa merasakan serunya aktivitas F1Powerboat di Danau Toba, lho. Banyak
banget kegiatan air, darat, dan udara yang bisa bikin adrenalinmu terpacu
sambil menikmati panorama indah Danau Toba.
Yuk,
simak aktivitas adrenalin yang bisa kamu coba di Danau Toba:
- Jetski dan Speedboat
Mau main jetski? Ada beberapa pilihan paket nih. Untuk jetski berkapasitas dua orang, tarifnya Rp850.000,- untuk 30 menit dan Rp1.200.000,- untuk 60 menit. Kalau mau lebih seru, kamu bisa sewa speedboat selama 30 menit dengan harga Rp1.200.000,- dan 60 menit seharga Rp1.600.000,-. Speedboat ini bisa memuat 10 orang, jadi bisa rame-rame sama keluarga atau teman-teman. Paket ini juga termasuk kunjungan ke beberapa tempat wisata sekitar Danau Toba, seperti Air Terjun Situmurun, Parapat, dan Batu Hoda. - Naik Kapal Keliling Danau Toba
Kalau mau keliling Danau Toba pakai kapal, bisa juga! Kapal biasanya mengangkut rombongan dengan kapasitas 20-150 orang. Harga sewa kapal tergantung jalurnya. Misalnya, rute Parapat – Tomok (One Way) selama 1 jam biayanya Rp1.800.000,-. Ada juga rute Parapat- Batugantung – Ecovillage – Situmurun yang memakan waktu 5-7 jam dengan biaya Rp4.500.000,-. Kalau mau rute yang paling jauh, Tomok- Batugantung- Air Terjun Situmurun- Ecovillage Silimalombu selama 6-8 jam harganya Rp4.700.000,-. - Banana Boat dan Donat Boat
Jangan kira banana boat cuma ada di pantai, di Danau Toba juga ada! Setiap banana boat bisa dinaiki delapan orang, dengan harga sewa Rp250.000,- untuk tiga kali jatuh ke air. Bedanya, air di Danau Toba lebih tenang jadi lebih aman untuk bermain banana boat. - Kayak
Buat yang suka olahraga air, kamu bisa coba kayak di Danau Toba. Pada 2019, Danau Toba bahkan jadi tempat ekspedisi kayak yang memecahkan Rekor MURI. Kamu bisa menikmati pemandangan bukit sekitar Danau Toba sambil berkayak, apalagi arus di pagi hari cukup tenang jadi cocok untuk pemula. Beberapa penginapan di desa sekitar Pulau Samosir juga menyediakan fasilitas kayak untuk disewa. Harganya mulai dari Rp100.000,- per jam. Ada tiga rute yang bisa kamu coba: Tongging-Silalahi sepanjang 12 km untuk pemula, Tongging-Samosir sepanjang 50 km untuk yang sudah berpengalaman, dan Lingkaran Utara Danau Toba sepanjang 175 km untuk expert. - Paralayang
Buat yang suka tantangan, kamu bisa coba paralayang untuk melihat keindahan Danau Toba dari ketinggian. Salah satu titik start terbaik ada di Siulak Hosa, kawasan pegunungan Samosir. Tempat ini sering jadi lokasi kejuaraan nasional dan internasional paralayang. Kamu bisa terbang melayang menikmati panorama Danau Toba dan perbukitan yang memukau, dengan harga sekitar Rp500.000,- hingga Rp800.000,-.
Gimana,
siap jatuh cinta juga dengan Danau Toba? Ayo eksplor wisata seru lainnya di
Indonesia!
JELAJAH SAYA
Berkomentarlah yang Sopan lagi Santun. Diharapkan untuk tidak meninggalkan link hidup dikolom komentar. Setiap Link Hidup akan dihapus.